Kepada Yth.
Orang Tua/Wali Siswa Baru
SMP-SMA Islam Terpadu Bina Umat
Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Segala puji bagi Allah yang telah memberikan hidayah-Nya kepada kita semua. Sholawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW, keluarga, sahabat, dan pengikutnya sampai akhir zaman. Amin.
Sehubungan dengan akan dimulai proses Kegiatan Belajar Mengajar Tahun Pelajaran 2013 – 2014 di SMP IT Bina Umat Kami beritahukan bahwa Jadwal masuk Santri baru pada :
- Hari : Selasa, 20 Agustus 2013
- Jam : 09.00 – 11.00 WIB : Check in Santri Baru
- 13.00 – 14.00 WIB : Serah Terima Santri Baru
- Tempat : Gedung Pesantren Putri
Adapun prosedur teknis chek-in siswa baru dan daftar kelengkapan siswa yang diperolehkan dan tidak diperbolehkan untuk dibawa terlampir.
Demikian surat pemberitahuan ini kami sampaikan, atas perhatiannya diucapkan terima kasih. Jazakumullahu Khairan Katsira.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Sleman, 10 Juni 2013
Ketua PPDB SMP IT Bina Umat,
Edi Rohman, S.Si
- C.P. Ust. Edi Rohman 087839431813 (Ketua PPDB)
- Usth. Diah 081802600055 (Bag. Keuangan)
Lampiran 1
PERSIAPAN PRA KONDISI
(SEBELUM TANGGAL 18 AGUSTUS 2013)
Orangtua/wali memberikan motivasi terhadap calon santri tentang tujuan dan cita-cita belajar di pondok pesantren.
- Calon santri menyiapkan diri dengan memperbaiki bacaan Al-Qur’an, belajar menulis arab, menambah hafalan Al-Qur’an dan hafalan do’a-do’a / wirid harian.
- Calon santri mempersiapkan diri dengan pembiasaan amalan harian seperti sholat dhuha, sholat tahajud, puasa sunnah, tilawah Al-Qur’an, infaq, dzikir ma’tsurot dan juga pembiasaan hidup bersih, hemat dan sederhana.
- Orangtua/wali dan calon santri menyiapkan barang-barang keperluan santri.
- Bagi calon santri dari luar jawa dan calon santri peserta gelombang III yang belum ukur baju, dimohon mengukur baju di rumah kemudian mengirim ukuran baju melalui sms ke Usth. Anik ( 082139116545) ditembuskan ke ketua PPDB.
- Bagi orangtua wali yang belum mencantumkan pemesanan kasur dalam kesanggupan pembayaran, maka perlengkapan kasur menjadi tanggung jawab wali siswa. Dalam hal ini, koperasi menfasilitasi pengadaan kasur dengan ukuran standar (200×80 cm) dan bantal. Adapun pemesanan dilayani maksimal seminggu sebelum masuk sekolah (13 Agustus 2013) melalui sms dengan format : nama siswa_nama wali_asal, kirim ke no. 081904087573 (Ust. Faiz). Sedangkan harga kasur Rp. 350.000,- dan bantal Rp. 40.000,- pembayaran paling akhir dilakukan pada hari Selasa, 20 Agustus 2013 pada waktu chek-in. Pembayaran dapat dilakukan melalui transfer ke rekening IBS Bina Umat ”Simpedes BRI” Cabang/Unit 3060 Unit Moyudan dengan nomor rekening 3060-01-015092-53-4 atas nama IBS BINA UMAT.
- Sebelum check in, calon santri putra harus sudah mencukur rambut dengan rapi.
- Dianjurkan untuk memberi label nama/identitas untuk barang-barang yang dibawa.
- Membawa Foto Copy KTP Orang tua siswa
Lampiran 2
PROSEDUR TEKNIS CHEK-IN SISWA BARU
(SELASA, 20 AGUSTUS 2013)
- Siswa diantar orang tua tiba di Pondok Pesantren Bina Umat jam 08.00-10.00 WIB
- Memakirkan kendaraan di tempat yang telah disediakan.
- Mengisi presensi di tempat yang sudah tersedia. (Calon santri putri di gedung pondok putri dan calon santri putra di gedung pondok putra)
- Orang tua menyelesaikan administrasi keuangan yang belum terbayar.
- Orang tua melengkapi berkas syarat pendaftaran (fotocopy ijazah, SKHUN, Surat Kelakuan Baik, Pas Photo, Surat Keterangan Sehat dari Dokter, Akte Kelahiran, FC. Raport)
- Siswa mengisi data dan tanda tangan untuk kartu pelajar.
- Orangtua menempatkan barang di tempat screening barang.
- Orang tua menghubungi pemandu penempatan kamar
- Bersama pemandu menempatkan barang-barang sesuai ketentuan ke kamar yang sudah ditentukan
- Mengurus baju seragam dan kasur yang sudah dipesan
- Mengambil snack dan makan siang
- Istirahat dan Sholat Dhuhur
- Mengikuti Prosesi serah terima santri
- Penandatanganan kesanggupan mengikuti ketentuan dan peraturan yang ditetapkan di
Bina Umat
SUSUNAN ACARA SERAH TERIMA CALON SANTRI
- Pembukaan dan pembacaan ayat suci Al-Qur’an
- Sambutan dan laporan ketua PPDB
- Penyerahan calon santri oleh wakil wali calon santri
- Sambutan penerimaan calon santri oleh Direktur IBS Bina Umat
- Pengumuman
- Do’a
- Penutup
Lampiran 3
DAFTAR KELENGAPAN PRIBADI SISWA YANG HARUS DIBAWA DARI RUMAH
- Perlengkapan belajar
- Perlengkapan baju harian (tidak diperkenankan baju jean’s dan yang tidak mencerminkan islami)
- Perlengkapan tidur
- Perlengkapan mandi
- Diperbolehkan membawa kelengkapan olahraga seperti raket dan bola sepak (khusus ikhwan)
- Perlengkapan ibadah: sarung, peci, sajadah, rukuh, dll.
- Alat makan dan minum: piring, sendok, dan gelas
- Perlengkapan pribadi: payung, mantel, dll.
DAFTAR BARANG YANG TIDAK DIPERBOLEHKAN DIBAWA DARI RUMAH
- Almari
- Sepeda onthel dan sepeda motor
- Barang-barang elektronika: HP, radio, MP3, Tape Recorder, Laptop, dll.
- Alat musik.
- Senjata tajam.
- Baju yang tidak mencerminkan nilai-nilai islami: baju jean’s, bergambar tidak islami, dll.
- Perkakas masak.