PONDOK PESANTREN BINA UMAT YOGYAKARTA

Siswa Bina Umat Ikuti Karantina Olimpiade Sains Yogyakarta

Faya Al Insan dan pendampingnya Ust Ani Wahyuni S.Pd.
Faya Al Insan dan pendampingnya Ust Ani Wahyuni S.Pd.

Faya Al Insan siswa kelas 8 SMP Islam Terpadu Bina Umat berhasil mendapatkan peringkat atas dalam seleksi Olimpiade Sains #OSN tingkat kabupaten Sleman. Dari sekian banyak siswa yang mengikuti seleksi mapel IPS, Faya mengungguli peserta yang lainnya. Maka dengan itu dia berhak masuk babak selanjutnya di OSN tingkat propinsi.

OSN DIY tentunya akan mendapati kompetitor yang lebih berat. Makanya kemudian Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga DIY menyelenggarakan karantina diklat bagi peserta OSN tingkat DIY. Harapannya bisa mengupgrade kemampuan siswa se-DIY dan bisa melenggang ke OSN tingkat nasional.

Karantina peserta OSN DIY berlangsung selama sepekan Kamis 31/03/’16 sampai dengan Rabu 6/04/’16 di hotel Cakrakembang Jl Kaliurang. Acara sepekan yang diikuti 90 siswa SMP se-DIY ini, semua peserta mendapatkan materi penguatan mapel IPA/IPS/Matematika dari trainer Dispora DIY.

Belajar yang lebih giat, dan smoga Faya Al Insan lolos sampai OSN tingkat Nasional, ungkap Ani Wahyuni S.Pd guru pendampingnya.

Di tempat terpisah Dr Sudiyatno M.E ketua JSIT Yogyakarta mengatakan, saatnya Sekolah Islam Terpadu menunjukkan jatidirinya menjadi sekolah yang unggul dan siap berkompetisi dengan sekolah-sekolah lainnya.

#Santri #BinaUmat #Berprestasi #Pinter #Sholihah #SekolahIslamTerpadu

Scroll to Top